GEREBEK: news pembangunan
Tampilkan postingan dengan label news pembangunan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label news pembangunan. Tampilkan semua postingan

Jumat, 09 Juni 2023

KEPALA DESA PUNGGING (PAIMAN) Letakkan BATU PERTAMA Dimulainya Pembangunan TPS 3R

KEPALA DESA PUNGGING (PAIMAN) Letakkan BATU PERTAMA Dimulainya Pembangunan TPS 3R

KEPALA DESA PUNGGING (PAIMAN) Letakkan BATU PERTAMA Dimulainya Pembangunan TPS 3R


GEREBEK.COM       Pada hari Jum'at Legi 9 Juni 2023 mulai jam 07.30 wib. sampai dengan selesai, bertempat di Tanah Sawah Ganjaran / Tanah Kas Desa (TKD) yang lokasinya di persawahan Dusun Patung Desa Pungging Kecamatan Pungging Kabupaten Mojokerto, telah dilaksanakan kegiatan Peletakan BATU PERTAMA sebagai pertanda dimulainya pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS 3R). Reduce artinya mengurangi, Reuse artinya menggunakan kembali, dan Recycle artinya mendaur ulang, yang dihadiri oleh sekitar 30 orang. 
Hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain:
1).Kepala Desa (Paiman) dan Perangkat Desa Pungging., 2).Ibu Ketua TP PKK Desa Pungging., 3).Pengurus Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) "LESTARI SEJAHTERA" Desa Pungging yang juga sebagai Panitia Pembangunan TPS 3R yaitu: a).Penanggung jawab: Kepala Desa Pungging., b).Pembina: Ibu Ketua TP PKK Desa Pungging., c).Ketua: Abdul Rohman. d).Sekretaris: Nurul Azizah., e).Bendahara: Siti Nur Aliyah., f).Seksi / Tim Perencana: Wahyudi Pata, Kamdani., g).Seksi / Tim Pelaksana: Kuzaini, Kan Suntoro, Ismanto., h).Seksi / Tim Pengawas: Mulyoto, Didik Cahya Putra., i).Seksi Pengadaan Barang: Totok Prastyo (Ketua), Suyono (Sekretaris)., j).Seksi Operasi dan Pemeliharaan: Totok., k).Seksi Iuran: Umar, Buali., l).Seksi Kampanye Kesehatan: Bu Eka Erfana (Bidan Desa PUSKESMAS Pungging)., m).Perwakilan TOGA, TOMAS Desa Pungging. n).Tim Pendamping dari Dinas PUPR Kabupaten Mojokerto (Mas Danang)., o).BABINSA dan BHABINKAMTIBMAS Desa Pungging. 
Wawancara singkat dengan Ketua Panitia Pembangunan TPS 3R, antara lain mengatakan: "Sebagai pelaksana pembangunan TPS 3R adalah Pengurus Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) "LESTARI SEJAHTERA" Desa Pungging, dan tanah sawah ganjaran untuk pembangunan TPS 3R seluas 336 meter persegi (Panjang 21 meter,  Lebar 16 meter)".
Hasil konfirmasi dengan Kepala Desa Pungging (Paiman) mengatakan: "Sumber Dana untuk Pembangunan TPS 3R adalah dari APBN (DAK) sebesar Rp.600.000.000,00 (Enam Ratus Juta Rupiah)". BPwk. 

Ad Placement

Peristiwa

Tokoh

Teknologi